-->

Pintu Surga dan Macam Macam Kenikmatan di Surga

Ibnu Abbas ra berkata: Surga mempunyai 8 buah pintu: yang pertama untuk para Nabi, para rasul, para syuhada dan para dermawan. 



Pintu kedua untuk orang yang menjalankan shalat dengan menyempurnakan syarat rukunnya. 

Pintu ketiga untuk orang yang selalu memberikan kewajiban zakatnya. 

Pintu keempat untuk orang yang amar ma'ruf nahi munkar. 

Pintu kelima untuk orang yang tidak pernah mengumbar hawa nafsu dan syahwatnya. 

Pintu keenam untuk orang yang menjalankan ibadah haji dan umrah. 

Pintu ketujuh untuk orang yang berjihad membela agama Allah. 

Pintu kedelapan untuk orang yang takut kepada Allah serta ahli berbuat amal kebajikan.


Macam-macam surga ada 8 macam, yaitu:

1) Darul Jalal, yaitu surga yang yang terbuat dari mutiara yang putih. 

2) Darus Salam, yaitu surga yang terbuat dari yaqut merah. 

3) Jannatul Ma'wa, yaitu surga yang terbuat dari zabarjud yang hijau. 

4) Jannatul Khuldi, yaitu surga yang terbuat dari marjan yang berwarna merah dan kuning. 

5) Jannatul Na'im, yaitu surga yang terbuat dari perak putih. 

6) Jannatul Firdaus, yaitu surga yang terbuat dari emas merah. 

7) Jannatul 'Adn, yaitu surga yang terbuat dari imtan putih. 

8) Darul Qarar, yaitu surga yang terbuat dari emas merah.

Baca Juga: Bidadari Surga

Darul Qarar adalah surga yang paling indah dibandingkan dengan surga yang lain. 

Surga ini mempunyai dua pintu dan dua daun pintu, satu daun pintu terbuat dari emas, dan satunya terbuat dari perak. Jarak antara setiap pintu adalah sebagaimana jarak antara bumi dan langit. 

Adapun bangunan yang ada di dalamnya terbuat dari bata emas dan bata perak, tanahnya dari misik, debunya dari anbar, rumputnya dari za'faran, kerikilnya dari mutiara, istana-istananya yaqut dan pintunya dari jauhar.

Umat Nabi Muhammad terbagi menjadi 3 golongan, orang yang mati membawa iman dan tauhid kepada Allah dari umat Muhammad di akhirat terbagi menjadi 3 golongan:

1. Sepertiga umat Muhammad masuk surga tanpa dihisab

2. Sepertiga umat Muhammad yang berdosa dan lalai, lalu mereka dimaafkan.

3. Sepertiganya datang dengan banyak dosa dan keluputan sebesar gunung, mereka menerima hukuman di neraka jahanam, tapi wajahnya tidak hitam (hangus) seperti orang-orang kafir, dan hukuman tersebut tidak lebih dari 7 ribu tahun.

Akhirnya mereka dimasukkan ke dalam surga dengan rahmat Allah dan syafa'at dari Rasulullah SAW.

Semua umat Rasulullah SAW akan menikmati surga yang sudah di janjikan oleh Allah SWT bagi umat beliau.

Ahli surga itu gagah-gagah dan perawakannya tampan-tampan, tingginya sama dengan Nabi Adam, 
umurnya rata-rata seperti Nabi Isa (muda belia), suaranya merdu seperti Nabi Dawud, budi pekertinya seperti Baginda Nabi Muhammad Saw.

Orang laki-laki diberikan kekuatan dalam makan, minum, dan jima' (bersetubuh) seratus kali lipat kekuatan mereka di dunia dan tidak mempunyai rasa letih. 

Mereka tidak punya rambut kecuali alis dan bulu mata, mereka tidak pernah kencing dan buang air besar, tidak meludah dan tidak ingusan, tidak pernah berkutu, tubuhnya mulus-mulus (putih bersih).

Tidak ada lumpur dan tidak punya kotoran, mau makan dan minum sudah tersedia tanpa harus memasak terlebih dahulu.


Setiap satu orang mempunyai pakaian 70 macam, setiap satu pakaian bisa berubah-ubah 70 kali dalam waktu satu jam. 

Tidak ada permusuhan dan kesombongan di antara mereka baik dalam hati maupun jiwa raganya, sehingga daging, kulit dan tulang sumsum mereka semua merasakan kenikmatan surga, terhormat dan mulia tanpa mati, tanpa sakit tanpa ada duka selama-lamanya.


0 Response to "Pintu Surga dan Macam Macam Kenikmatan di Surga"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel